Dampak dari kecanduan tidak main-main. Segala cara dihalalkan demi kepentingan pribadi. Fenomena judi slot online digandrungi banyak sekali orang dari lapisan masyarakat dan seringkali dampaknya mendorong pecandu melakukan tindakan melewati batas demi memenuhi kebutuhannya.
Baca juga : Pegawai Gudang Curi Barang Ternyata Ketagihan Judi Slot Online
Sangat disayangkan pemain slot online yang sudah kecanduan ini kehilangan kekuatan untuk berpikir logis, terlebih untuk masa depan dari setiap perbuatan yang dilakukan.
Pecandu Judi Online Gelapkan Setoran
Dikutip dari harianokus.com (5/5/23), karyawan Indomaret harus menerima masa penahanan di balik jeruji karena menggelapkan setoran hasil penjualan minimarket demi judi slot online. Tersangka (AMW) yang berada di wilayah Kecipung, Batu Belang Jaya, Kecamatan OKU Selatan ini ternyata menggasak setoran senilai hampir ratusan juta.
Kronologi Kejadian
Tim penyidik menceritakan runtutan tersangka melakukan gerak-gerik aksinya. Awalnya, AMW melakukan transfer ke rekening Indomaret sebesar Rp. 16.057.000 pada hari Sabtu (9/4) sekitar pukul 09:00 WIB. Lalu di hari Minggu (10/4), kepala toko Indomaret menemukan kejanggalan dari tanggal setoran. Di tanggal 07-08 April, tampak bahwa tidak ada transaksi setoran oleh tersangka AMW ke rekening PT Indomaret.
Kejanggalan Laporan Keuangan
Inilah yang membuat kepala toko merasa ada yang tidak beres dan langsung mengecek penjualan toko. Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha Sh., SIK., MH melalui Kasat Reskrim AKP Biladi Ostin S.Kom., SH., MH., melaporkan bahwa setelah pengecekan, toko Indomaret mengalami kerugian sebesar Rp. 282.928.300. Tentu ini adalah jumlah uang yang sangat fantastis.
Kepala toko Indomaret yang memeriksa kejadian tersebut juga mengungkap adanya catatan tersangka di brankas yang menyebutkan uang tersebut digunakan untuk slot online. Kejadian tersebut langsung dilaporkan pihak Indomaret ke SPKT Polres OKU Selatan untuk diproses oleh aparat penegak hukum.
Kepolisian berhasil mengamankan tersangka tanpa perlawanan dan dibawa ke Mapolres untuk dilakukan penyelidikan. Bagai pepatah “Apa yang ditanam, itulah yang dituai”, tersangka akhirnya diancam dengan hukuman kurungan lima tahun penjara.
Kenyataan Judi Online yaitu Membayar untuk Merugi
Bermain judi slot online hanyalah menunggu waktu untuk babak belur karena uang habis. Belum lagi jika sudah masuk level sakau judi, pemain akan merasa gelisah, banyak pikiran, nafsu mencari uang sebagai deposit membuncah, dan tidak tenang jika mangkir sebentar dari situs slot online.
Oleh karena itu, pemain judi online harus segera sadar untuk memutus rantai beracun tersebut. Carilah pertolongan dan lingkungan yang dapat membuat perubahan baik agar tidak kehilangan masa depan yang jauh lebih berharga.
Baca juga : Pria Kalah Main Judi Slot Online hingga Mengamuk di Pasar
Mengingat tingginya kasus ini, seharusnya penegak hukum terus bergerak lebih efektif, pemerintah bisa memberikan fasilitas seperti penyuluhan, dan masyarakat Indonesia juga turut membantu melaporkan bila melihat kasus terjadi.