Seiring bertambahnya usia seseorang, Anda tentu akan terpesona dengan makanan yang sedang hits belakangan ini. Makanan populer ini hanya bisa ditemukan pada lokasi-lokasi street food saja.
Baca juga: 7 Makanan yang Mengandung Protein Bagi Kesehatan Tubuh
Salah satu negara yang dikenal dengan keragaman budaya serta kaya akan makanannya adalah Asia. Ini dilihat dari jajanan pada street food yang lebih didominasi oleh makanan khas negara Asia.
Makanan-makanan populer tersebut juga dikenal murah, autentik, serta sangat instagramable. Jajanan kali lima hitz ini memiliki cita rasa enak, cocok untuk dinikmati sambil mengelilingi lokasi street foodnya.
Makanan yang sedang hits di kaki lima merupakan santapan nikmat dan tepat dengan anggaran backpacker. Adanya jajanan kaki lima membuat Anda memiliki kesempatan untuk bercengkrama dengan penduduk setempat.
Makanan jalanan juga menjadi pendukung perkembangan serta pengenalan kota kepada masyarakat. Seringkali ada masyarakat jauh yang dengan sengaja pergi ke suatu wilayah untuk mencoba street foodnya.
Sebagai pecinta kuliner, Anda tentu perlu mencoba semua makanan tersebut. Makanannya memiliki cita berbeda dari makanan rumahan biasanya, ditambah memiliki aroma khas sedap serta menggiurkan.
Masyarakat Mulai Meninggalkan Makanan Tradisional Daerah Tempat Tinggalnya


Kuliner tradisional saat ini sudah mulai dilupakan karena banyaknya makanan yang sedang hits. Apalagi kuliner masa kini memiliki warna-warni serta aroma lebih nikmat serta menggugah selera makan Anda yang menciumnya.
Pakar kuliner mengatakan bahwa banyak makanan-makanan daerah menghilang karena beberapa hal. Ini alasan masyarakat daerah sudah tidak menghidangkan bahkan mulai asing dengan kulinernya sendiri itu.
Mungkin Anda sempat bertanya bagaimana sebuah kuliner bisa “dilupakan”?. Padahal, belakangan ini tren kuliner mulai bergairah kembali. Tapi, kuliner tradisional tidak bisa ikut mejeng lagi di pasar tersebut karena tergeser.
Padahal, pembuat kuliner tradisional daerahnya telah memberikan berbagai upaya demi menghidupkan kembali makanannya. Salah satunya adalah dengan memasukkan unsur serta nama modern pada makanan-makanan tradisional agar digemari anak muda sekarang.
Kuliner-kuliner tradisional mulai kesulitan masuk ke market baru jika formulanya terus menggunakan formula lama karena telah tertinggal. Ini adalah alasan makanan yang sedang hits bisa melambung tinggi dan digemari pasar.
Selain itu, kuliner tersebut juga mulai ditinggalkan karena anak muda kurang mengetahui bagaimana cara pembuatannya. Karena selama ini, para pembuatnya adalah seseorang dengan usia separuh baya atau bahkan lebih tua.
Dari situ, masyarakat mulai sulit dan kesusahan untuk mendapatkan makanan-makanan daerah tradisional tersebut. Padahal ini merupakan kuliner peninggalan nenek moyang yang harus dilestarikan dan diperkenalkan kepada anak cucu.
Sebagai masyarakat Indonesia, Anda perlu mengenal serta mengetahui kuliner daerahnya meskipun di tengah-tengah terjangan makanan yang sedang hits. Dengan begitu, Anda membantu menyelamatkan kepunahan kuliner tradisional dan membuatnya tetap hidup.
Awal Kemunculan Warung Makanan Jalanan Hitz
Bukti paling kuno tentang makanan yang disiapkan dan dimasak di jalanan berasal dari peradaban, sekitar sepuluh ribu tahun lalu. Orang Yunani kuno menggambarkan kebiasaan mesir tradisional di pelabuhan Alexandria.
Kebiasaan tersebut diadopsi oleh bangsa Yunani, menggoreng ikan dan menjualnya langsung di jalanan. Dari Yunani, kebiasaan tersebut menyebar hingga ke dunia Romawi, diperkaya, dan diubah menjadi berbagai variasi.
Boleh dibilang adalah semacam dapur mini yang menghadap langsung ke jalan raya dan biasa menjual segala macam masakan yang telah dimasaknya. Jenis masakannya sendiri beragam, mulai dari makanan ringan hingga berat.
Demikian, makan jalanan berevolusi selama berabad-abad secara paralel dengan peradaban manusia. Saat ini street food sendiri digunakan sebagai tempat mencari serta mencicipi makanan yang sedang hits atau kuliner negara asing.
Selama abad pertengahan, kota-kota besar dipenuhi dengan kios, gubuk, dan gerobak penjual makan siap saji. Namun, pada saat itu penggambaran dari street food adalah murah dan berada di lingkungan kumuh.
Hal ini terjadi karena pada saat itu, masyarakat Eropa sedang dilanda kemiskinan. Sehingga kesan dari street food adalah makanan-makanan yang dijual pada lingkungan atau jalanan kumuh.
Urbanisasi dan jajanan jalanan berjalan beriringan hingga menjadi makanan penting dari kehidupan sehari-hari. Bukan hanya sebagai tempat mencari makanan yang sedang hits saja, tapi digunakan untuk mengimbangi gaya hidup manusia.
Street food juga telah menjadi bagian penting dari India, ini merupakan mata pencaharian bagi banyak penjual gerobak dorong. Tidak hanya itu, ini juga telah menjadi budaya dari negara India.
Alasan Makanan Pinggir Jalan Lebih Hits


Anda mungkin telah menyadari bahwa belakangan ini makanan-makanan pinggir jalan mulai bermunculan di mana-mana dan menjadi lebih hits. Mengapa hal itu terjadi? Berikut telah kami rangkum beberapa alasannya.
-
Dimasak Sesuai Pesanan di Depan Umum
Memasak makanan yang sedang hits di depan pelanggan merupakan hal menarik, apalagi jika pedagang menambahkan atraksi ketika memasaknya. Bagi kebanyakan orang, melihat orang lain memasak bisa meningkatkan selera makan.
-
Harga Merakyat
Kuliner kaki lima memiliki harga lebih murah jika dibandingkan dengan restoran. Oleh sebab itu, ini menjadi daya tarik masyarakat, selain murah, variasi kulinernya juga lebih banyak dibandingkan dengan restoran.
-
Mudah Dijangkau Oleh Masyarakat
Kemudahan akses dan jangkauan juga menjadi hal penting dari kesuksesan bisnis jualan makanan yang sedang hits ini. Seringkali street food berlokasi di keramaian atau bahkan bisa menjangkau pengunjungnya dengan berkeliling.
-
Mengiklankan Produk Usaha Secara Gratis
Tanpa disadari, ketika Anda mengunjungi lokasi street food tentu akan mencium aroma dan melihat banner produk. Itu merupakan cara beriklan gratis dan tentunya lebih efisien untuk menarik pelanggan dengan aromanya.
-
Tidak Memerlukan Sertifikasi Pengalaman
Memulai usaha jajanan kaki lima tidak membutuhkan banyak pengalaman, apalagi sertifikat memasak dan gelar, Anda hanya perlu bekerja keras. Ini dibuktikan dengan kemunculan banyak pedagang kaki lima baru setiap harinya.
Popularitas kuliner jalanan adalah tren yang berkembang pesat dan akan terus tumbuh di masa mendatang. Satu hal pasti dari keberadaannya adalah makanan-makanan akan semakin inovatif, kreatif, serta tidak ketinggalan zaman.
Pelajaran Ketika Makan Makanan Hitz Pinggir Jalan
Berjalan-jalan sambil kulineran di pinggir jalan tidak hanya akan memanjakan mata dan perut saja. Juga memberikan pelajaran dan arti baru bagi Anda. Berikut beberapa pelajaran ketika berkelana mencicipi street food.
-
Berkuliner Menjadi Bagian penting Ketika Traveling
Seringkali para pelancong menilai kuliner tersebut sebagai makanan kotor dan tidak layak makan. Padahal, dengan mencoba makanannya akan membuat Anda terlibat dalam bagian dari budayanya.
-
Tidak Bisa Dipisahkan Dengan Kehidupan Manusia
Baik makanan yang sedang hits maupun tradisional, semuanya tidak bisa dipisahkan dengan manusia. Anda akan mulai menyadari bahwa kemanapun perginya, hal yang dicari adalah makanan.
-
Makanan Seharusnya Tidak Memiliki Hierarki
Memakan kuliner pinggir jalan tentu tidak perlu mengisi daftar tunggu, reservasi, atau embel-embel lainnya. Anda akan berkumpul bersama dengan orang-orang berpakaian rapi dan compang-camping dan menikmati santapan yang sama.
Makanan yang Sedang Hits dan Wajib Dicoba 2022


Street food tahun ini hampir didominasi oleh kuliner khas negeri jiran atau korea selatan. Berikut Kami rekomendasikan kuliner hits 2022 yang wajib dicoba saat sedang mengunjungi lokasi street food.
-
Kue Beras Tteokbokki
Kue beras khas Korea dengan rasa pedas manis menjadi kuliner wajib utama ketika berada di street food. Tteokbokki menjadi jajanan paling digemari anak muda karena rasanya unik dan enak.
-
Katsu Sando
Makanan yang sedang hitz satu ini memiliki konsep seperti sandwich dan toast. Untuk isiannya sendiri biasanya para pedagang menggantinya menjadi daging ayam atau sapi, karena masyarakat Indonesia mayoritas beragama muslim.
-
Croffle
Jajanan ini muncul sekitar 2022 awal dan namanya menjadi booming setelah banyaknya pedagang jalanan yang menjualnya. Namanya berasal dari gabungan dua nama jajanan yakni croissant dan waffle.
-
Kue Bawang
Menjadi salah satu makanan yang sedang hits setelah dibuat oleh seorang ibu dari influencer bernama Fuji. Ini merupakan roti di mana dipadukan dengan bawang putih serta keju.
-
Anjing Jagung Korea
Jika dilihat dari bentuknya, jajanan ini tidak asing karena berbentuk seperti sosis hot dog. Kepopulerannya dimulai ketika drama Startup tayang, hingga akhirnya banyak orang mencoba membuatnya dan dijadikan usaha.
Baca juga: Makan Kucing yang Bagus Untuk Penuhi Kebutuhan Nutrisinya baik
Membicarakan makanan merupakan hal menyenangkan, walaupun belum bisa menikmatinya, tapi membayangkannya saja sudah membuat Anda ngiler. Apalagi jika mengunjungi dan mengelilingi street food dimana berisi makanan yang sedang hits.