Hingga saat ini, media secara konsisten memberikan pesan bahwa diet identik dengan makan sedikit. Faktanya, diet sama sekali tidak ada hubungannya dengan porsi makanan. Diet bukan hanya cara untuk mengontrol asupan makanan dan minuman yang masuk ke mulut, melainkan juga berbicara mengenai pola hidup yang lebih sehat. Satu macam diet belum tentu cocok untuk semua orang. Hal yang sama juga berlaku untuk diet yang dilakukan selama berbuka puasa. Ada banyak macam makanan buka puasa untuk diet yang dapat kita coba sesuai dengan jenis diet yang cocok untuk profil tubuh kita.
Umumnya, makanan buka puasa untuk berdiet adalah makanan yang mengandungi sedikit minyak dan lemak. Sekalipun hal tersebut benar, terlepas dari hal tersebut, 6 macam makanan buka puasa untuk diet pada artikel ini memiliki keunikannya tersendiri yang membuatnya berbeda dengan makanan buka puasa lainnya.
Berikut ini adalah 6 Macam Makanan Buka Puasa untuk Diet
1. Salad Dan Pengganti Makanan
Kedua jenis makanan buka puasa untuk diet ini selalu mengandungi sayur dan buah-buahan, dua bahan makanan yang selalu dikaitkan dengan hidup sehat dan berdiet. Berbagai salad sayuran tersedia di toko-toko maupun supermarket sekitar kita. Kita pun dapat membuatnya sendiri di rumah karena bahannya yang mudah ditemukan dan cara membuatnya yang tinggal mencampur semua sayur dengan saus. Hal yang sama juga berlaku untuk salad buah.
Berhati-hatilah untuk tidak menambahkan terlalu banyak saus, keju, susu, atau topping-topping yang bukan sayur dan buah lainnya. Ini dapat membuat rasa maupun khasiat sayur dan buah-buahan pada salad menjadi hilang. Pengganti makanan yang dimaksud mencakup smoothie dan shake. Dua macam makanan buka puasa yang ideal untuk berdiet ini biasanya tersaji dalam gelas berukuran besar atau mangkok.
(Baca Juga: Simak Yuk, 6 Macam Makanan Buka Puasa Rendah Kalori)
Baik smoothie maupun shake bisa terdiri hingga 3 jenis sayur dan buah-buahan yang berbeda-beda. Keduanya juga dapat memiliki tambahan lain yang mengenyangkan namun juga sehat, seperti potongan pisang, buah ceri, buah beri, biji chia, dan sebagainya.
2. Aneka Dimsum Manis
Jika mendengar mengenai dimsum, mungkin kita akan berpikir mengenai bakpao. Bakpao sendiri ada yang gurih dan ada yang manis. Untuk kita yang ingin makan makanan buka puasa untuk diet, kita dapat memilih makan bakpao manis. Bakpao manis adalah bakpao berisi cokelat, selai stroberi, keju susu, pasta teratai, dan lainnya. Seperti bakpao gurih, bakpao manis biasanya disajikan hangat dalam keadaan dikukus hingga matang. Jika berbuka bersama si kecil, tidak apa-apa makan bakpao manis yang disajikan dalam bentuk karakter kartun.
Tidak hanya dapat disajikan dalam keadaan dikukus hingga matang, beberapa bakpao manis juga enak disajikan dengan cara dipanggang atau digoreng. Menambahkan madu pada bakpao manis tidak membatalkan diet saat berbuka puasa, justru menjadi alternatif pemanis yang baik untuk menetralkan racun yang berkontribusi pada penumpukan lemak pada tubuh.
Di saat yang sama, bakpao bukan satu-satunya dimsum manis yang dapat kita jadikan makanan berbuka puasa yang ideal untuk diet. Masih ada polo bun isi apel atau nanas segar, pie susu aneka rasa, kue sponge, dan lain-lain yang juga cocok untuk menyemangati diet selagi berbuka puasa.
3. Steak Daging
Kita yang sering menstok daging ayam atau sapi, atau memiliki kecenderungan untuk menyantap hidangan berbahan dasar daging ayam atau sapi selama berbuka puasa, perlu berbahagia karena ada cara menjadikan daging ayam atau sapi sebagai makanan buka puasa untuk diet yang lebih berhasil. Daripada mengkonsumsinya dalam bentuk gorengan atau dengan disertai terlalu banyak karbohidrat yang dapat menyebabkan kantuk maupun kegemukan, lebih baik menyantap daging ayam atau sapi dengan mengirisnya tipis kemudian memanggangnya di atas arang atau alat panggangan lainnya.
Cara mengolah daging ayam atau sapi seperti demikian lazimnya kita ketahui sebagai steak daging. Meski makanan ini identik dengan makanan restoran berbintang dengan harga mahal, kita dapat membuatnya di rumah. Tetap enak, higienis, tidak mengandungi minyak dan lemak yang berlebih, dan yang pasti, mendukung keberhasilan diet kita. Medium well dan well-done adalah dua tingkat kematangan steak daging yang paling umum dijumpai di Indonesia. Dua tingkat kematangan steak daging ini juga dapat kita terapkan pada steak daging kita sebagai makanan berbuka puasa untuk diet.
Sebagai ganti kentang goreng, jadikan kentang tumbuk sebagai hidangan sampingan dari steak daging kita. Menambahkan keju boleh-boleh saja, asalkan keju yang rendah lemak seperti keju cottage atau keju swiss. Tambahkan lebih banyak sayur dan usahakan jangan sayur kalengan atau menambahkan terlalu banyak saus.
4. Aneka Olahan Kacang Kedelai
Jika kita sudah bosan dengan daging ayam atau sapi, namun ingin alternatif yang sama bahkan lebih menyehatkan untuk berdiet, maka aneka olahan kacang kedelai dapat menjadi jawaban bagi makanan buka puasa untuk program diet kita yang lebih sukses. Jika mendengar mengenai aneka olahan kacang kedelai, tempe mungkin menjadi hidangan yang muncul di kepala kita. Umumnya, tempe digoreng dengan tepung dan disajikan dalam bentuk keripik atau diiris dengan ketebalan yang berbeda-beda.
Tempe goreng juga dapat disajikan sebagai pelengkap menu lain seperti oseng tempe, nasi urap, tumis toge kacang panjang, sambal goreng tempe, dan lain-lain. Tempe juga dapat diolah dengan cara dibacem, yang kita kenal sebutannya sebagai tempe bacem dan disajikan dengan tahu bacem. Kendati demikian, aneka olahan kacang kedelai yang bagus sebagai makanan buka puasa untuk diet tidak terbatas pada tempe. Perkedel ampas kedelai dan rempeyek kedelai merupakan dua macam olahan kacang kedelai yang dapat kita coba untuk menunjang diet selama berbuka puasa.
Aneka olahan kacang kedelai juga dapat ditemukan dalam saus makanan, seperti pada ayam saus kedelai atau olahan makanan lain dengan bumbu kecap kedelai. Berbagai olahan daging vegetarian, seperti nasi krengsengan vegetarian atau sate ayam vegetarian juga kaya dengan kedelai yang menjadi sumber protein yang tidak kalah hebatnya dengan daging hewani.
(Baca Juga: Agar Tetap Sehat, Ini Dia 5 Makanan Pertama Saat Buka Puasa)
5. Es Krim Dan Aneka Es
Es krim biasanya dihubungkan dengan makanan yang menggemukkan dan membuat ketagihan. Nyatanya, es krim bebas lemak, es krim vegan, es krim tempe, dan varian es krim lainnya justru dapat menjadi beberapa contoh makanan buka puasa untuk diet yang dapat kita coba. Rasa es krim pun beragam dan variasinya banyak. Es krim “ramah diet” seperti ini juga dapat disajikan bersama dengan hidangan penutup manis nan sehat lainnya, seperti pancake berbahan dasar tepung singkong yang bebas gluten, puding almond atau puding buah, dan sebagainya.
Penambahan topping seperti madu dan saus cokelat pada es krim “ramah diet” tidak merusak cita rasa maupun khasiat yang terdapat dalam es krim. Asal jangan menambahkan permen warna-warni, karena permen-permen ini mengandungi pelapis lilin yang sangat berbahaya bagi tubuh. Es puter dan es kolang-kaling juga dapat menjadi alternatif hidangan penutup manis yang menyehatkan untuk diet kita selama berbuka puasa. Selain aneka es manis ini, masih ada lagi aneka hidangan penutup lain yang cocok untuk dimakan selagi berdiet sambil berbuka puasa.
6. Biskuit “Obat”
Makanan buka puasa untuk diet yang berikutnya adalah biskuit obat. Yang dimaksud pada poin ini bukan biskuit ditambah dengan obat-obatan atau suplemen wajib konsumsi. Namun, biskuit yang ada pada poin ini adalah biskuit yang memiliki manfaat kesehatan dan aman dikonsumsi saat berdiet sambil berbuka puasa. Biskuit digestive seperti aneka biskuit Marie dapat kita jadikan makanan penunjang diet selama berbuka puasa. Pastikan memilih biskuit digestive yang lembut dan ramah di perut. Usahakan makan setidaknya 5-6 keping biskuit sebelum atau sesudah makan hidangan buka puasa lainnya.
Biskuit yang bahan pembuatnya banyak dari sayur-sayuran juga dapat kita jadikan hidangan pembuka sebelum makanan lain yang akan kita makan untuk buka puasa harian kita. Dalam semua biskuit ini, pastikan tidak terlalu banyak mengandungi gula dan tepungnya juga tidak mendominasi rasa yang menjadi ciri khas biskuit.
Jadi, itu dia 6 makanan buka puasa untuk diet yang perlu kita coba. Siap mencoba makanan buka puasa yang enak-enak ini untuk berdiet sambil berbuka puasa?