Cara meningkatkan imun tubuh pada bayi memang harus dipikirkan sejak awal. Hal tersebut pasti akan berdampak pada pertumbuhannya hingga dewasa. Sistem kekebalan tubuh yang baik tentu akan menjaga sang anak dari segala macam penyakit yang disebabkan oleh virus dan bakteri.
Mengenal Sistem Imun pada Tubuh
Sistem kekebalan tubuh adalah jaringan protein dan juga sel yang termasuk kompleks mampu dalam mempertahankan diri dari sebuah infeksi. Saat benda-benda asing seperti virus dan bakteri menyerang tubuh, sel darah putih yang terdapat di tubuh akan mengenalinya sebagai bukan dari bagian dari sistemnya. Sehingga menghasilkan antibodi sebagai respon dari infeksi yang dapat mencegah diri dari penyakit.
Bayi yang segera disusui setelah melahirkan akan menerima infus imunitas yang kolostrum yaitu persediaan susu pertama setelah melahirkan memiliki kandungan yang sangat baik dalam melawan infeksi. Akan tetapi kekebalan tubuh pada bayi yang baru lahir yaitu bersifat sementaradan akan berkurang seiring bertambahnya usia pada bayi.
Cara Meningkatkan Imun Tubuh pada Bayi
1. Menciptakan Lingkungan yang Bersih
Lingkungan sangat berpengaruh terhadap kesehatan seseorang begitu juga dengan bayi. Pastikan lingkungan yang ada di sekitar bayi seperti di dalam rumah di ruangan tempat tidur dalam keadaan steril. Perhatian khusus juga diberikan kepada orang-orang yang hendak memegang bayi, usahakan sebelum memegang atau menggendongnya, tangan sudah dicuci terlebih dahulu.
Cara meningkatkan imun tubuh pada bayi memang tidaklah sulit. Akan tetapi, perlu untuk menjaga konsistensi agar lingkungan tetap dalam keadaan yang nyaman dan bersih. Supaya kesinambungan udara yang dihirup tidak terkontaminasi oleh bakteri dan virus agar sistem kekebalan tubuh bayi tidak melemah.
2. Pastikan Bayi Berada di Zona Bebas Rokok
Zat-zat yang terkandung pada rokok sangat berbahaya untuk bayi. Asap yang menyebar dan dihirup oleh bayi bisa menjadi racun yang menyebabkan penyakit asma bronkitis dan juga radang telinga. Hal itu bisa terjadi sampai ia mengalami pertumbuhan di usia dewasa. oleh karena itu, pastikan tidak ada orang yang merokok di sekitar bayi.
Bayi yang mengalami sakit pernafasan diakibatkan rokok terjadi dikarenakan asap yang terus dihirup olehnya. Terlebih dalam jangka waktu yang cukup lama. Hal itu pasti akan sangat berdampak buruk pada kesehatan serta keamanannya. oleh sebab itu, jangan sampai orang di sekitar atau orang tuanya merokok di sekitar bayi di dalam rumah atau ruangan tertentu.
(Baca Juga: 12 Tips Bepergian Dengan Bayi Yang Harus Diketahui)
3. Pastikan Bayi Memiliki Waktu Tidur yang Cukup
Tidur juga akan mempengaruhi sistem kekebalan tubuh untuk berfungsi dengan baik. Apabila bayi kurang tidur hal itu akan berdampak buruk pada sistem imunnya. Maka ia akan mudah terkena penyakit. oleh karena itu pastikan anak Anda memiliki waktu tidur yang ideal dan cukup sekitar 12-16 jam sehari.
Biasakan bayi untuk tidur siang dan juga tidak terlalu larut malam. Hal itu akan membuat bayi lebih kuat dan sehat. Bayi yang kurang tidur cenderung menjadi pemarah dan sering menangis. Tentunya juga bayi akan rentan terhadap infeksi.
4. Memberikan Latihan Fisik atau Olahraga Kepada Bayi
Cara meningkatkan imun tubuh pada bayi bisa dengan latihan fisik. Olahraga memang sangat penting untuk kesehatan dan imunitas tubuh. Hal tersebut tidak hanya berlaku untuk orang dewasa saja akan tetapi bayi juga membutuhkannya. Sistem kekebalan tubuh pada bayi dapat ditingkat melalui gerak tubuh yang sesering mungkin dan juga mengajaknya untuk bermain yang melibatkan fisik.
Bayi yang aktif dan juga senang bermain akan terbebas dari serangan infeksi virus dan bakteri. Oleh karena itu, lakukan aktivitas ringan saja seperti membawanya untuk berenang. Jangan lupa juga untuk melakukan kegiatan berjemur di bawah sinar matahari pagi supaya sistem imun bayi lebih kuat untuk melawan segala macam penyakit.
5. Memberikan Nutrisi yang Tepat Untuk Bayi
Nutrisi yang tepat untuk bayi akan membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Oleh karena itu, jangan memberikan makanan sembarangan pada bayi. Hal itu akan berdampak pada kesehatan nya. Berikan sayuran dan buah-buahan setiap hari kepada anak anda. Kandungan vitamin C dan juga antioksidan pada makanan akan lebih optimal untuk membentuk sistem imun yang lebih kuat.
Cara meningkatkan imun tubuh pada bayi bisa dengan makanan yang mengandung vitamin C dan juga antioksidan bisa didapatkan dari bayam, tomat, kentang, brokoli, jambu biji, dan jeruk bali. Pengolahannya cukup mudah yaitu tinggal ditambahkan pada makanan khusus bayi dengan cara di jus atau Pure.
6. Memberikan Vaksinasi kepada Bayi
Cara meningkatkan imun tubuh pada bayi adalah dengan melakukan vaksinasi. Vaksinasi akan memicu respon dari imun dengan cara yang sama dengan bakteri dan juga virus maksudnya sistem kekebalan tubuh pada bayi akan mendeteksi kuman saat bersentuhan pada bayi di masa yang akan datang. Hal tersebut memberikan dampak baik pada bayi untuk mencegah komplikasi dan juga pengembangan untuk melawan penyakit.
Lakukan vaksinasi kepada bayi sejak dini untuk membuat sistem imunnya terjaga dengan baik. Akan tetapi, hal tersebut juga harus diikuti dengan penerapan pola hidup yang sehat pada bayi supaya kehidupan di masa yang akan mendatang sang anak menjadi lebih kuat.
7. Menyiapkan Suplemen Khusus untuk Bayi
Cara meningkatkan imun tubuh pada bayi bisa dengan memberikan suplemen. Suplemen juga menjadi satu diantara banyak cara untuk membuat sistem imun bayi menjadi lebih kuat. Prebiotik juga merupakan pilihan yang disarankan dalam meningkatkan imunitas setelah memberikan antibiotik. Suplemen khusus untuk bayi memang sangat baik untuk melawan segala macam bakteri dan virus.
(Baca Juga: Jenis-Jenis Tanaman Herbal Di Rumah dengan Perawatan yang Mudah)
Pemakaian suplemen haruslah dikonsulkan terlebih dahulu kepada dokter supaya penggunaannya tidak salah. Penggunaan suplemen yang tidak sesuai aturan bisa saja membuat bayi mengalami masalah lainnya. Bisa juga suplemen tidak terserap dengan baik oleh tubuh sehingga tidak ada efek ketika terserang sebuah virus atau bakteri yang membawa penyakit.
8. Usahakan Memberikan ASI Eksklusif untuk Bayi
Pemberian ASI merupakan cara yang paling efektif untuk meningkatkan imunitas pada bayi. Sebab ASI diperkaya dengan kandungan probiotik, protein, lemak, gula dan juga antibodi yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh pada bayi. Segala antibodi yang dikembangkan oleh ibu dalam melawan kuman akan diturunkan kepada bayi. Cara meningkatkan imun tubuh pada bayi yang satu ini sangat bermanfaat karena di dalam ASI banyak sekali terkandung zat-zat yang dibutuhkan oleh bayi.
Berdasarkan penelitian yang terdapat pada halaman IDAI, ASI juga disebut dengan darah putih dikarenakan memiliki sel-sel yang penting dalam membunuh kuman. Hal itu juga merupakan perlindungan yang pertama di dalam pencernaan bayi. Apabila ASI eksklusif tidak bisa memberikan dukungan untuk sistem kekebalan tubuhnya, hal itu bisa didapatkan dari susu formula dan juga makanan khusus bayi.
Cara meningkatkan imun tubuh pada bayi dapat dilakukan dengan beberapa cara seperti vaksinasi dan juga memberikan suplemen. Akan tetapi hal yang lebih elemen adalah dengan memberikan ASI eksklusif. oleh karena itu sang Ibu juga harus menjaga makanannya agar tetap sehat dan kondisinya dalam keadaan stabil supaya bisa memberikan ASI yang terbaik untuk bayi.