Hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan bukan rumor perselingkuhan pertama yang menimpa Raffi. Namun, belakangan santer kabar bahwa suami dari Nagita Slavina ini memiliki hubungan khusus dengan aktris pendatang baru Nita Gunawan.
Baca juga: Komedian Inisial M Yaitu Marshel Widianto Serta Kasusnya
Tidak hanya kali ini, nama Rafi Ahmad seringkali muncul dengan isu perselingkuhan yang ditudingkan ke padanya. Belakangan muncul kabar terbaru mengenai kedekatannya dengan seorang model cantik yang juga sebagai selebgram dan tiktoker ribuan followers.
Nama Nita Gunawan kian ramai diperbincangkan oleh netizen mengenai kedekatannya dengan Raffi Ahmad. Hal tersebut tidak lain karena pada beberapa kesempatan, terlihat keduanya sangat akrab sehingga menimbulkan berbagai spekulasi netizen.
Digosipkan demikian, akun media sosial aktris cantik ini kemudian dibanjiri berbagai komentar dari netizen. Mulai dari rasa simpati kepada istri Raffi hingga berbagai cibiran diterima oleh Nita. Banyak pula yang menyebut bahwa ia hanya pansos dan numpang tenar.
Profil Nita Gunawan


Siapa sebenarnya wanita ini dan ada apa hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan yang disebut-sebut punya hubungan spesial? keakraban hingga sikap mesra yang ditunjukkan keduanya mengundang berbagai spekulasi dan mengundang berbagai komentar dari netizen. Ini dia profil dari aktris tersebut.
Aktris ini adalah seorang tiktoker dan selebgram cantik yang cukup populer. Memiliki wajah cantik, ia disebut-sebut mirip dengan Agnes Mo. Di akun media sosialnya, ia seringkali membagikan momen-momen dalam kehidupan sehari-harinya.
Di Instagramnya dapat dilihat berbagai foto unggahan miliknya. Tidak hanya cantik, namun disetiap kesempatan Nita Gunawan selalu tampil dengan penampilan dan gaya yang keren. Hal ini, kemudian menarik perhatian banyak followersnya.
1. Tempat Lahir dan Pekerjaan
Wanita bernama asli Nita Gunawan ini lahir di daerah Kudus, Jawa Tengah 31 tahun silam. Selain sebagai aktris, dirinya juga berprofesi sebagai seorang selebgram, Make Up Artist hingga menjadi seorang model.
Ia pernah menjadi model video klip dari band Repvblik tahun 2021 lalu. Setelah menjadi model band kenamaan Indonesia Itu, dirinya lalu mulai dikenal dan mendapatkan berbagai tawaran untuk mengisi acara televisi di Indonesia.
2. Pendidikan
Sebelum mulai terkenal sebagai aktris, ia memulai karirnya sebagai MUA dan model. Tidak tanggung-tanggung, ia bahkan belajar tentang bidang ini hingga ke Singapura. Pendidikan MUA sempat ia tempuh beberapa waktu di negara tersebut.
Nita pernah menempuh pendidikan untuk MUA di Singapura tepatnya di Make Up For Every Academy Singapore. Selain di negara tetangga, ia juga pernah belajar make up di Jakarta di Make Up For Every Academy dan F. Saerang Academy.
Hubungan Rafi Ahmad dan Nita Gunawan
Sebelum keduanya diisukan memiliki hubungan khusus, dalam beberapa kesempatan keduanya telah terlibat dalam beberapa proyek bersama. Sebut saja dalam berbagai acara tv hingga kedatangannya ke café milik Raffi di daerah Bali.
1. Pembukaan Kafe di Bali
Diketahui bahwa beberapa waktu lalu Raffi dan Nagita membuka sebuah café di daerah Bali. Café ini bernama Mari Beach. Pada saat pembukaan tersebut, Nita Gunawan turut hadir dalam acara tersebut bersama dengan sejumlah temannya.
Nita lalu menjelaskan bahwa awal kedekatan keduanya adalah saat dirinya dan sejumlah temannya mengunjungi café milik pasangan suami istri tersebut. Kemudian ia juga berfoto bersama teman-temannya di café milik Raffi dan Gigi tersebut.
Kemudian, ia mengunggah foto-foto tersebut ke akun Instagram pribadi miliknya. Dari hal ini kemudian muncul berbagai anggapan dan desas-desus mengenai hubungan keduanya. Berbagai komentar miring pun diberikan dalam akun tersebut.
Ia kemudian mengaku itu adalah awal kedekatannya dengan ayah Rafathar tersebut. Video itu kemudian dibagikan oleh akun gosip di Instagram. Video tersebut kemudian kembali ramai dan dibanjiri berbagai komentar hingga menyebut nama penyanyi Ayu Ting Ting.
Dengan kedatangan aktris ini ke Bali, telah mancing berbagai anggapan negatif. Raffi kemudiaan mengatakan bahwa Nita datang hanya untuk mempromosikan tempatnya. Di sisi lain Nagita menanggapi dengan santai penjelasan suaminya itu.
2. Tampil dalam Acara TV
Hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan berlanjut pada saat keduanya tampil di acara sama. Dalam salah-satu acara Raffi berperan sebagai seorang pemilik café. Sedangkan, Nita sebagai kasir dari café tersebut.
Dalam acara ini terdapat interaksi-interaksi yang membuat netizen berspekulasi bahwa ada hal lain dalam hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan tersebut. Ini kemudian viral setelah sebuah unggahan tiktok yang memperlihatkan kemesraan keduanya.
Acara lainnya Raffi berprofesi sebagai satpam. Pada adegan tersebut, ia menawarkan untuk mengantar pulang model cantik ini. selain itu, beberapa kesempatan dirinya di lokasi syuting juga dibagikan di media sosial Instagram.
Dalam acara tersebut, keduanya tidak canggung dan saling melemparkan candaan hingga godaan. Tampak tidak ingin goyah dengan isu yang menerpanya, Nita kemudian menuliskan komentar bahwa itu adalah tuntutan pekerjaan dan harus profesional dalam menjalaninya.
3. Peluncuran Resmi Jersey Cilegon FC
Selain itu, aktris ini juga menghadiri peluncuran resmi Jersey Cilegon FC milik ayah Rafathar itu pada tahun 2021 lalu. Ini dilihat dari unggahannya di akun media sosial resminya yang mengenakan jersey berwarna putih yang merupakan pakaian dari tim sepak bola milik Raffi.
Awal Rumor Hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan
Meski sebelumnya rumornya telah dimulai pada saat pembukaan café di Bali, rumor mengenai hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan pada saat keduanya tampil di beberapa acara televisi swasta yang sama.
Menurut kabar, salah-satu stasiun televisi bahkan melakukan penyuntingan terhadap adegan keduanya. Adalah pada saat pria 35 tahun ini mencolek wanita 31 tahun tersebut. Adegan tersebut tidak ditampilkan melainkan dihapus pihak stasiun televisi. Tidak hanya itu, pada beberapa kesempatan, Nita kerap kali tampil dalam acara yang dibuat oleh Raffi.
Reaksi Nagita Slavina Terkait Hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan


Sempat membuat salah paham pada saat video call. Gigi menjawab dengan “hanya Allah yang tahu” ini kemudian menghadirkan keambiguan terhadap pernyataannya. Namun, ternyata saat itu ada masalah lain dari pasangan suami istri tersebut.
Dalam beberapa kesempatan lainnya, Nagita Slavina tampak santai menanggapi kabar miring yang menimpa suaminya tersebut. Ini terlihat pada saat suatu stasiun televisi menampilkan Raffi dan Nita yang video call dengan Gigi. Gigi cukup santai menanggapi pernyataan Nita yang melarangnya untuk mempercayai gosip yang beredar.
Pada kesempatan lainnya, pada saat tampil di chanel Youtube Arief Muhammad, Gigi hanya menanggapi kelentukan mengenai gosip terbaru suaminya itu dengan tertawa lepas. Ini bermula pada saat Gigi yang cemburu karena tidak dapat Vespa dari YouTuber tersebut. Raffi juga menjawab dengan santai sindiran dari Arief Muhammad diikuti tawa lepas dari Gigi.
Klarifikasi Hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan
Setelah beredar kabar yang kian kuat, keduanya kompak memberikan klarifikasi di berbagai kesempatan. Pada salah-satu acara special Ramadhan keduanya memberikan klarifikasi. Pada saat itu keduanya tampil bersama dalam stasiun televisi tersebut.
Pada sebuah scenenya Raffi dan Nita melakukan Video Call ke pada Nagita Slavina. Nita kemudian menjelaskan ke pada Gigi untuk tidak mempercayai kabar yang beredar luas di luar sana. Gigi kemudian menjawab dengan santai pernyataan dari model cantic ini.
Di sisi lain Raffi Ahmad juga sempat tampil di chanel Youtube Aurel Hermansyah. Pada saat itu, Aurel melemparkan pertanyaan kepada suami Gigi ini tentang Hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan tersebut. Pada saat itu, Gigi juga berada dalam lokasi yang sama.
Rafi kemudaian menjawab pertanyaan dari Aurel tersebut dengan santai dan menjelaskan bahwa tidak ada hubungan special di antara keduanya. Keduanya hanya sebatas teman. Ia kemudian menjelaskan mengenai acara yang dipandunya bersama Nita ke pada Aurel pada video yang diunggah 15 April Lalu.
Dalam salah-satu acaranya ia bahkan mengundang Nita sebagai bintang tamu. Raffi kemudian blak-balakan menjawab bahwa Nita tidak dekat dengannya melainkan salah-satu teman Raffi dekat dengan Nita.
Di sisi lain Raffi juga mengatakan bahwa perempuan cantik itu bukanlah tipenya. Tipenya adalah Gigi sambil merangkul istrinya tersebut.
Baca juga: Benarkah Kabar Celine Evangelista Resmi Masuk Islam?
Tidak hanya satu dua kali suami Gigi ini diterpa isu miring terkait perselingkuhan. Namun, hingga kini belum ada yang terbukti benar mengenai kabar yang beredar. Kedua pihak juga telah memberikan klarifikasi mengenai hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan dalam berbagai kesempatan yang ada.